Pertama kali ikut Seleksi CPNS langsung lulus SKD! Gini Rahasianya

Ditulisan kali ini, saya mau sharing-sharing pengalaman saya ikutan seleksi CPNS 2019 kemarin. Alhamdulillah, dengan waktu molor kurang lebih 3 tahun dari 2019-2021, akhirnya saya menyelesaikan tahap seleksi dan resmi berstatus CPNS 2019 di tahun 2021 ini. Karna musim pandemi, kebetulan seleksi CPNS 2019 memakan waktu hingga 2021. Tapi tidak apa, bukankah hal-hal yang baik perlu diperjuangkan?

CPNS memang banyak sekali tahap-tahapnya, perlu sobat ketahui ada 3x tahapan seleksi*, yaitu seleksi Administrasi, SKD (Seleksi Kemampuan Dasar), dan SKB (Seleksi Kemampuan Bidang).Seleksi SKD sendiri akan baru dilaksanakan setelah pengumuman seleksi Administrasi muncul. Peserta yang dinyatakan lulus seleksi Administrasi berhak melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu Seleksi Kemampuan Dasar atau biasa disebut SKD.

Tahun 2019 adalah tahun pertama saya mengikuti seleksi CPNS, dan Alhamdulillah saya dinyatakan lulus di semua tahap seleksi. Tentu saya menyiapkan beberapa persiapan supaya saya bisa lulus Seleksi CPNS terutama SKD. Begini cara saya mempersiapkan SKD:

1. Beli buku latihan SKD

Untuk mempersiapkan SKD, langkah awal yang saya pilih adalah membeli buku latihan soal. Menurut pengalaman saya dengan membeli buku latihan soal, belajar saya makin terarah alias langsung to the point. Di dalam buku latihan soal biasanya tidak hanya menyediakan latihan soal-soal saja, namun juga beberapa tips, dan materi-materi singkat seputar SKD. Tentunya materi-materi tersebut sangat membantu sekali dalam menambah wawasan saya seputar materi SKD.

2. Mengikuti Grup CPNS di Sosial Media

Saya mengikuti beberapa grup belajar CPNS di telegram, WhatsApp dan Instagram. Sosial media sangat membantu saya mengetahui info-info terupdate seputar CPNS. Tidak hanya itu, dengan bergabung kelompok diskusi secara online, kita jadi merasa memiliki teman sefrekuensi atau bahasa kerennya teman seperjuangan. Teman seperjuangan ini secara tidak langsung selalu menjaga mood saya untuk semangat belajar mempersiapkan SKD. Sobat seperjuangan lain juga biasanya membahas seputar latihan soal-soal dan memecahkan jawaban bersama.

3. Rajin rajin nonton YouTube

YouTube juga salah satu media efektif bagi saya untuk belajar materi seputar SKD. Jika kalian klik kata kunci “FR SKD CPNS”, otomatis YouTube akan menampilkan video video yang membahas tentang soal-soal yang sering keluar saat pelaksanaan SKD. Pengalaman saya, saya menonton video FR SKD CPNS di YouTube setidaknya 1 video setiap hari. Tak perlu langsung banyak dalam belajar, kuncinya sedikit tapi sering, supaya minat belajar kita tidak hilang. Channel YouTube yang saya gunakan untuk belajar SKB yaitu channel daringmat, dan channel Pingli, selebihnya silahkan sobat cari channel channel YouTube lain yang sekiranya cocok dengan metode belajar sobat.

4. Latihan Soal setiap hari

Saya suka menerapkan model belajar sedikit tapi sering. Setiap hari saya usahakan baca 1 materi atau menyelesaikan 1 lembar soal daripada harus belajar banyak hingga berjam jam namun akhirnya esok harinya saya merasa puas karena belajar kemarin. Belajar sedikit tapi sering menurut saya sangat efektif, disisi lain belajar sedikit tapi sering secara tidak langsung melatih kita untuk konsisten dan membentuk kebiasaan baru dengan apa yang ingin kita capai. Sejatinya, semua target di dalam kehidupan tidak bisa diselesaikan dengan waktu instan, butuh proses untuk mencapai ke target yang kita inginkan. Maka, mari menghargai proses belajar kita.

5. Ikhtiar

Selain belajar, iktiar adalah salah satu poin penting bagi saya saat menjalani persiapan SKD. Sebagai seorang muslim, saya percaya apa yang saya lakukan semuanya tidak luput dari kuasa Tuhan. Saya percaya dengan mendekatkan diri kepada Tuhan juga memudahkan langkah kita untuk mencapai sebuah tujuan yang kita inginkan. Waktu itu, saya menjalani beberapa Sunnah seperti puasa Sunnah, sholat tahajud, baca Qur’an, sedekah, dan Nazar yang lebih sering dari biasanya. Namun di bab ikhtiar ini saya kembalikan ke sobat masing-masing, ini hanya pengalaman saya karena saya percaya akan andil Tuhan dalam pencapaian hidup saya.

6. Menyiapkan mental dan fisik

Detik-detik pelaksanaan SKD, bukan menjadi rahasia lagi pasti banyak sobat yang suka begadang malam, stress, takut gagal, nerveus, dan lain-lain. Hal ini saya juga mengalami sendiri bagaimana rasanya gugup ngga karuan 3 hari menjelang SKD saya. Sobat, ada baiknya kita tidak perlu risau dengan hal tersebut. Belajarlah seperti biasanya, sedikit tapi sering, tidak perlu menambah jam belajar kita, yang ada malah kita kepayahan dalam belajar dan makin gampang pusing. Percayalah, kita sudah melakukan yang terbaik dalam usaha. Selebihnya, itu kuasa Tuhan yang mengatur apa yang terbaik bagi kita.

Apabila nerveus melanda saat ujian, belajarlah untuk mengendalikan diri sendiri, percaya akan kemampuan kita sendiri, jangan mudah terpengaruh oleh detik jam ujian yang terus berjalan. Saya sempat punya pengalaman teman saya yang mudah sekali gegabah, hingga akhirnya ia lupa meng-klik “simpan jawaban” hingga ujian SKD nya banyak yang jawabannya kosong. İntinya, tetap fokus dan teliti, inshaallah kita akan mendapatkan hasil yang terbaik.

7. Menyerahkan hasil kepada Allah

Didalam dunia ini, tidak semua hal bisa kita kontrol. Yang bisa kita lakukan adalah melakukan yang terbaik dengan usaha dan doa. Selebihnya takdir adalah kuasa Tuhan, itu adalah sesuatu yang diluar kendali kita. Mari menanamkan mindset pada diri kita bahwa “apabila saya lulus, ini adalah rejeki dari Allah untuk saya. apabila tidak, saya tetap akan berlapang dada bahwa rejeki tidak hanya ditahun ini. Saya semangat untuk mengikuti seleksi di tahun depan”. İni adalah salah satu afirmasi yang sering saya ucapkan di dalam hati saya sendiri, dengan banyak banyak melakukan afirmasi seperti ini, saya merasa jauh lebih ikhlas dan menerima apapun hasil dari usaha dan takdir tuhan untuk saya. Dengan begitu sobat tidak akan mudah kecewa dan tetap semangat dalam mengikuti seleksi di tahun depan.

Sekian beberapa pengalaman saya mengikuti seleksi SKD CPNS tahun kemarin, kiranya dengan berbagi pengalaman sobat bisa mengambil beberapa tips yang saya terapkan untuk lulus SKD CPNS. Percayalah, tidak ada usaha yang sia-sia selama kita mau berusaha. Semangat…. 😊

*Seleksi CPNS yang saya ikuti adalah Seleksi CPNS untuk Pemkab (Pemerintahan Kabupaten) tahun 2019

Rangkuman Tematik kelas 2 Tema 5 (Pengalamanku) Subtema 1

  1. Kalimat minta maaf, contohnya “saya mohon maaf”
  2. Membaca puisi harus dilakukan dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang jelas.
  3. Sikap yang sesuai dengan sila ke 1 yaitu pergi sholat, mengaji, sembahyang, berdoa, dan pidato keagamaan.
  4. Sikap yang sesuai dengan sila ke 2 yaitu hidup rukun, saling menolong, dan saling membantu.
  5. Cm kepanjangan dari sentimeter.
  6. M kepanjangan dari meter.
  7. 100 cm = 1 m
  8. 2 m = 200 cm
  9. Mengukur bisa menggunakan penggaris, meteran, dan jangka sorong.
  10. penggaris digunakan untuk mengukur benda kecil, contohnya seperti pensil, bulpen, gelas, dan buku.
  11. Meteran digunakan untuk mengukur benda besar, seperti lemari, kasur, meja, dan kursi.
  12. Jangka Sorong digunakan untuk mengukur benda yang berbentuk lingkaran seperti kancing, uang koin, dan mur.
  13. Lagu Burung Tantina ciptaan sactje Hehanusa.
  14. Lagu Burung Tantina berasal dari Maluku.
  15. Setelah membuat kesalahan sebaiknya mengucapkan kata maaf.
  16. Intonasi yaitu tinggi rendahnya nada.
  17. Puisi yaitu karangan indah yang memiliki sajak dan rima.
  18. Irama yaitu panjang pendeknya nada.
  19. Dinamika nada yaitu kuat lemahnya nada.
  20. Contoh gerak bertumpu yaitu push up.
  21. Push up yaitu gerakan yang bertumpu pada tangan.
  22. Contoh gerak bergantung yaitu pull up.
  23. Pull up yaitu gerak menggantung dan bertumpu pada tangan.

Kisi-kisi Soal UH Akidah Akhlak Bab 4: Membiasakan Ramah dan Sopan Kepada Orang Tua dan Guru

  1. Allah menyayangi anak yang … kepada oran tuanya.
  2. Surga ada di bawah telapak kaki …
  3. Jika ada PR maka harus diselesaikan di …
  4. Orang tua merawat anaknya, berarti orang tua … kepada anaknya
  5. Orang yang mendidik kita disekolah adalah …
  6. Tidak mendengarkan orang tua adalah sikap … kepada orang tua
  7. Tidak menghiraukan guru adalah sikap … kepada guru
  8. berbicara dengan orang tua harus dengan …
  9. Berikan satu contoh perbuatan yang tidak boleh dilakukan kepada orang tua!
  10. Kepala keluara dirumah adalah …
  11. Conoth hormat dan santun kepada guru yaitu …
  12. Orang tua kita di sekolah adalah …
  13. Nasihat guru harus …
  14. kita dirumah mendapatkan kasih sayang dari …
  15. Segeralah … jika bunda memanggil
  16. jika bertemu dengan guru hendaknya kita harus …
  17. Bila orang tua sakit, maka kita harus …
  18. Bagaimana sikap kita ketika diingatkan ayah untuk rajin belajar?
  19. Birrul walidain artinya …
  20. anak yang berbakti kepada orang tua disebut …
  21. sebaliknya, anak yang tidak berbakti kepada oran tua disebut …
  22. orang tua yang sudah melahirkan kita disebut …
  23. Bagaimana sikap kita ketika disuruh bunda membeli gula di toko?
  24. Guru disebut pahlawan …
  25. Selain orang tua, siapa lagi yang harus kita hormati?
  26. berbakti kepada orang tua hukumnya …
  27. berbicara dengan guru harus dengan …
  28. lafal doa kepada orang tua!
  29. Sebelum berangkat sekolah hendaknya …kepada orang tua
  30. Sebutkan contoh anak durhaka!

Rangkuman Materi Akidah Akhlak Bab 4: Membiasakan Ramah dan Sopan Kepada Orang Tua dan Guru

  • Orang tua kita adalah ayah dan ibu
  • Orang tua adalah orang yang berjasa dalam hidup kita
  • Di dalam Islam, orang tua memiliki kedudukan yang mulia
  • Islam mengajarkan supaya berbakti kepada orang tua
  • Birrul walidain artinya berbakti kepada orang tua
  • Berbakti kepada orang tua hukumnya wajib
  • contoh sikap ramah dan sopan kepada orang tua yaitu : berbicara dengan lemah lembut, mendengarkan nasihat dengan baik, pamit jika hendak pergi
  • Lafal doa kepada kedua orang tua: Rabbighfirli wali walidayya warhamhuma kama rabbayani sagira
  • Cinta allah terantung dari cinta orang tua, murka allah juga tergantung dari murka orang tua
  • menyakiti hti kedua orang tua termasuk dosa besar
  • Contoh perbuatan yang tidak boleh dilakukan kepada orang tua: berkata kasar kepada ayah dan bunda, tidak patuh (membantah orang tua), menghina orang tua
  • Berbuat baik kepada orang tua akan mendapatkan pahala
  • Orang tua kita di sekolah adalah Bapak dan Ibu guru
  • Contoh perbuatan baik kepada guru yaitu mengucap salam bila bertemu, patuh kepada uru, berkata sopan

Contoh RPP 1 Lembar

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

 

Madrasah                    : MI Suka suka

Mata Pelajaran            : FIKIH

Kelas / Semester          : I (SATU) / TENGAH SEMESTER GENAP

Materi                          : KETENTUAN WUDU

Alokasi Waktu            : 2 JP

Muatan                       : BAB I (KETENTUAN WUDU) Baca lebih lanjut